KUNJUNGAN TINDAK LANJUT KERJASAMA PT. TELKOM, DATALINK DAN H3C KE SMK TELKOM LAMPUNG

SMK Telkom Lampung yang merupakan sekolah kejuruan dimana lebih mengedepankan kompetensi para peserta didiknya agar mampu bersaing di dunia kerja. SMK Telkom Lampung terus menjajaki kerjasama dengan berbagai perusahaan . Pada hari Rabu, 6 April 2021 sebagai bentuk tindak lanjut kerjasama SMK Telkom Lampung mendapat kunjungan dari General Manager Telkom Witel Lampung yaitu Bapak Susila Shane Bona Paksa S,ST. M.M turut mendampingi Kepala Kandatel Pringsewu , Tim AM BGES, Tim Datalink dan H3C.
Disambut secara langsung oleh kepala sekolah SMK Telkom Lampung Bapak Adang Wihanda, S,T. turut mendampingi Bapak Priyo Wibowo, S.Pd,selaku KTU, Bapak Dedy Eko Cahyono, S.Kom (WakaKurikulum) dan Ibu Dwi Novita Sari, S.Kom (Waka Hubin) dalam kunjungan kali ini Bapak Susila melihat beberapa fasilitas Lab SMK Telkom Lampung
Dalam sambutannya Bapak Adang Wihanda, S.T berharap pihak Telkom Indonesia mampu mensuport SMK Telkom Lampung dalam hal fasilitas praktik siswa sehingga jika nantinya lulusan mempunyai kompetensi yang memadai dan mampu bersaing.