ROAD SHOW BACA PUISI DAN DISKUSI “SEKELUMIT NYANYIAN RINDU OLEH EDY SAMUDRA KERTAGAMA

SMK Telkom Lampung, 31 Agustus 2023 Kedatangan sastrawan Lampung yaitu Edy Samudra Kertagama dalam Road Show baca puisi dan diskusi bertema “Sekelumit Nyanyian Rindu” Dalam road show ini turut menemani dan mendampingi mahasiswa semester v Prodi Bahasa Indonesia, Kedatangannya disambut langsung oleh Kepala sekolah SMK Telkom Lampung Bapak Adang Wihanda, S.T, dalam pembicaraanya dengan Bang Edy ( sapaan akrab Edy Samudra Kertagama) sangat mendukung kegiatan ini mengingat sastra dikalangan anak muda semakin di tinggalkan beliau juga berharap dapat bekerja sama dalam kegiatan sastra terutama puisi sehingga akan banyak pemuda yang bisa mencipta puisi dan membacanya secara baik dan benar.
Kegiatan ini diikuti hampir 70 siswa-siswi SMK Telkom Lampung berbagai jurusan mereka sangat antusias melihat secara langsung pembacaan puisi yang dibawakan langsung oleh penciptanya, salah satu puisi yang dibawakan adalah puisi yang pernah mendapat penghargaan dari negara Irlandia yang berjudul Laela yang mengisahkan perempuan cantik keturunan Arab yang setia menanti kekasih hatinya walau banyak godaan dari laki-laki lain.
Kegiatan ini ditutup dengan diskusi dan tanya jawab diantaranya pertanyaan tentang bagaimana menjiwai dan mengerti makna dari puisi, bagaimana mengembangkan ide sehingga menjadi puisi yang indah dan bnyak pertanyaan lagi yang dijawab dengan jelas dan mudah di pahami. Kegiatan ini ditutup dengan photo bersama dengan kepala sekolah serta peserta diskusi yaitu siswa-siswi SMK Telkom Lampung